Kedung Jembar, Air Terjun Eksotis di Malang

Kedung Jembar salah satu tempat wisata di malang yang menyuguhkan keindahan air terjun yang dilengkapi dengan pemandangan alam yang istimewa dan memanjakan, wisata air terjun ini memiliki pesona tersendiri dibandingkan dengan wisata air terjun lainnya seperti Coban Rondo dan Coban Nirwana, aliran sungai yang membiru dengan view pepohonan hijau yang sedap dipandang mampu membuat para pengunjungnya terlena dan betah berlama-lama di wisata tersebut, dan tidak sedikit yang mengatakan keindahan Air terjun kedung jembar ini bak green canyon.
Wisata Air Terjun Kedung Jembar
Wisata Air Terjun Kedung Jembar (Sumber foto)

Aktivitas Menarik Di Kedung Jembar

Indahnya air terjun yang mengalir diantara bebatuan dan hijaunya pepohonanan rimba membuat pemandangan wisata ini tampil cantik dan layak untuk diabadikan menjadi background foto-foto anda , suasana yang tenang dan sejuk akan membuat anda lebih rilex dan fress kembali, di wisata ini anda bisa menikmati segarnya air alami yang berada di kolam-kolam yang di aliri mata air tersebut.

Lokasi Kedung Jembar
Wisata kedung jembar ini berlokasi di Desa Sumber Roto, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Indonesia.


Wisata Menarik lainnya di Malang: Kedung Darmo Batur, Satu Lagi Air Terjun Kece di Malang

Keindaha air terjun kedung jembar
Keindaha air terjun kedung jembar ( sumber ; wisatamalang.info)

Akses Menuju Kedung Jembar
Wisata kedung jembar ini cukup jauh dari pusat kota, rutenya searah dengan Pantai Modangan jika anda pernah singgah di pantai modangan mungkin tidak terlalu sulit untuk mencari lokasi kedung jembar tersebut, jika dari pusat kota malang anda bisa arahkan kendaraan anda menuju ke Donomulyo, setelah sampai di pertigaan jalan lintas selatan (JLS) ambil lurus saja menuju desa terdekat atau Desa Sumberroto, jika kesulitan bisa tanyakan pada warga sekitar, pasti dikasih tau arah lokasi kedung jembar karena memang wisata ini sudah cukup dikenal, dari area parkir anda masih harus menempuh dengan berjalan kaki kurang lebihnya 1km namun jangan khawatir dalam perjalanan anda akan di suguhkan dengan pemandangan dan suasana yang special.

Perlu diperhatikan bagi pengunjung yang ingin berenang maupun sekedar bermain air di wisata kedung jembar, utamakan keselematan mengingat di sungai ini pernah terjadi korban tenggelam karena terpeleset dan tidak bisa berenang.

Demikianlah informasi tentang wisata Air Terjun Kedung Jembar, Semoga bermanfaat sebagai referensi berlibur anda…


Sangat berterimakasih sekali jika pengunjung yang terhormat berkenan membagikan artikel ini dengan cara klik share dibawah ini..
Loading...

Berlangganan Gratis via E-mail

0 Response to "Kedung Jembar, Air Terjun Eksotis di Malang"

Posting Komentar