Telaga Ranjeng Brebes, Keindahan yang Menyimpan Misteri

Telaga ranjeng yang juga dikenal dengan telaga renjeng ini merupakan sebuah wisata cagar alam milik perhutani pekalongan timur, sebuah danau yang terlihat elok ini memiliki luas sekitar 48,5 Ha yang dikelilingi oleh rimbunan pepohonan hijau hutan lindung yang cukup memanjkan mata, udara di lokasi wisata telaga ranjeng ini juga sangat sejuk dan sangat nyaman untuk sekedar bersantai di tempat tersebut. selain itu di telaga ini terdapat beragam flora dan fauna seperti pohon dammar , pinus dan beberapa satwa seperti burung bangau, elang bido dan burung kecil lainnya yang akan menghiasi pemandangan anda saat berkunjung ke telaga renjeng tersebut. selain dikenal dengan keindahan alamnya yang alami dan menyejukkan telaga ini memiliki cerita mistis yang melegenda di masyarakat sekitar.
Telaga ranjeng brebes
Telaga ranjeng brebes (via fesbukerbrebes.blogspot.co.id)

Misteri Telaga Ranjeng

Cerita mistis yang menyelimuti keindahan danau ini cukup dikenal bahkan mitos tersebut sangat dipercaya hingga saat ini. Menurut cerita konon telaga ranjeng ini tempat berteduh dan pemandian para tokjoh terkenal kerajaan dipulau jawa dan danau ini juga menjadi habitat ribuan ikan lele dan nila raksasa yang dikeramatkan karena dianggap sebagai penghuni danau tersebut, mitos tersebut sangat dipercaya bahwasanya “barang siapa yang mengambil ikan lele tersebut maka akan mendapat sebuah bencana” dan sang juru kunci danau tersebut menceritakan pernah ada kejadian seorang wisatawan yang mengambil ikan lele tersebut dan membawanya pulang sesampai dirumah wisatawan tersebut kerap mengalami sakit sakitan dan setelah mengembalikan ikan tersebut wisatawan sembuh.


Artikel Menarik lainnya:   
 Sejarah Singakat Telaga Ranjeng
Telaga ranjeng ini dibangun pada tahun 1924, berada di bawah kaki gunung slamet dengan luas 48,5 Ha yang termasuk dalam kawasan cagar alam. Milik perhutani.
Fasilitas dan tiket masuk telaga ranjeng
Untuk fasilitas di danau ranjeng ini masih belum ada so… bagi anda yang ingin berkunjung ke telaga ini bisa persiapkan lebih dahulu perlengkapan dan bekal anda, untuk tiket masuk ke telaga ranjeng ini pengunjung hanya dikenakan biaya parkir saja Rp.5000/orang

Akses menuju telaga ranjeng
Loksai telaga ini berada di Desa Pandesari, Kecamatan Paguyuban, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Indonesia.
Untuk menuju lokasi anda bisa mngikuti jalur menuju purwokerto, yang akan melalui ajibarang dengan jarak kurang lebihnya 20km (jalur pantai utara), setelah sampai di pertigaan kecamatan paguyuban anda belok kanan, sampai disini  jalan cukup menanjak dan lokasinya sudah cukup dekkat lanjutkan terus hingga sampai di lokasi tersebut.
Demikianlah informasi tentang wisata telaga ranjeng dan misteri yang menyelimuti danau tersebut, semoga bermanfaat sebagai referensi berlibur anda...

Sangat berterimakasih sekali jika sobat berkenan membagikan artikel ini dengan cara klik share dibawah ini..
Loading...

Berlangganan Gratis via E-mail

0 Response to "Telaga Ranjeng Brebes, Keindahan yang Menyimpan Misteri"

Posting Komentar