Pantai Ngudel Malang, Wisata Baru yang Memikat

Pantai Ngudel Malang - Dunia Parariwisata di kota malang kian hari mengalami banyak kemajuan, munculnya beberapa obyek wisata baru mampu membuat satu-persatu potensi kabupaten malang terdongkrak dan dikenal ke berbagai penjuru dunia, salah satu wisata baru yang akan di ulas matajatim kali ini adalah Pantai Ngudel, wisata pantai ini terbilang cukup baru dan masih belum banyak yang tau, meski pantai ini tak seramai pantai lainnya seperti pantai Goa Cina, Sendang Biru dan Pantai Balekambang, namun jangan kira pantai ini membosankan, keindahan alam yang masih alami dengan pemandangan pasir putih cantik akan membuat anda terkesima saat menginjakkan kaki di pantai tersebut.

Pantai Ngudel Malang (via radarmalang.co.id)

Ombak Pantai Ngudel Malang
Ombak Pantai Ngudel Malang

Pesona Pantai Ngudel
Pesona Pantai Ngudel (via feryarifian.blogspot.co.id)

Lokasi/Alamat Pantai Ngudel

Pantai Ngudel ini berlokasi di Desa Sindurejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang yang jaraknya tidak jauh dari pantai ngantep, so…anda bisa sekaligus mengunjungi dua obyek wisata cantik tersebut.

Pantai Lainnya di malang : Pantai Gatra Malang, Keindahan Ala Raja Ampat

Pesona Pantai Ngudel malang

Panorama Pantai Ngudel
Panorama Pantai Ngudel ( via feryarifian.blogspot.co.id)
Pantai yang masih fress ini menyuguhkan keindahan hamparan pasir putihnya yang indah dan pemandangan hijau di sekitar area pantai tersebut mampu menyejukkan mata, dengan suasana yang masih cukup sepi dan alami membuat pantai ini sangat pass untuk melepas segala penat yang ada , suara deburan ombak yang disertai dengan semilirnya angin akan menghanyutkan segala masalah kegalauan dunia, so bagi anda yang belum menginjakkan kaki di pantai ngudel ini sangatlah disayangkan apalagi anda berada di kawasan kota malang.

Jangan Lewatkan Juga : Pantai 3 (tiga) Warna Malang, Pesona Ekslusif yang Wajib Dikunjungi

Rute/Akses menuju lokasi Pantai Ngudel

Untuk rute menuju pantai ngudel ini anda bisa melalui arah menuju pantai balekambang, jika belum pernah ke pantai balekambang baca rute menuju pantai balekambang, sebelum perempatan terahir menuju pantai balekambang anda belok kiri dan ikuti jalan JLS (jalur lintas selatan) perkiraan 4-5km anda akan menemukan pertigaan yang terdapat penunjuk arah ke pantai ngantep, ikuti jalan kearah pantai tersebut setelah masuk loket Pantai Ngantep akan ada pertigaan belok kiri dan ikuti jalan hingga sampai di pantai Ngudel.

Tips berkunjung ke pantai ngudel, bagi anda yang berniatan berlibur ke pantai ngudel ini disarankan jangan terlalu ketengah jika bermain air maupun berenang, mengingan ombak di pantai ngudel ini cukup besar dan ganas
Demikianlah sedikit informasi tentang wisata pantai ngudel di malang, semoga bermanfaat sebagai referensi berwisata anda, sampai jumpa…

Sangat berterimakasih sekali jika sobat berkenan membagikan artikel ini dengan cara klik share dibawah ini..

Loading...

Berlangganan Gratis via E-mail

0 Response to "Pantai Ngudel Malang, Wisata Baru yang Memikat"

Posting Komentar