Wisata Bunaken, Keindahan Bawah Laut Yang Mendunia

Wisata Bunaken Merupakan salah satu tempat wisata yang paling populer di Indonesia  tepatnya di teluk manado pulau Sulawesi, wisata bunaken ini menyuguhkan keindahan bawah laut yang menakjubkan yang akan membuat wisata anda berkesan dan mungkin takkan terlupakan, bukannya lebay ya..tapi memang pesona keindahan wisata bunaken ini memang patut untuk di banggakan.
keindahan Bawah laut wisata bunaken
keindahan Bawah laut wisata bunaken
Ok disini matajatim akan mengupas tentang keindahan dan aktifitas yang bisa dilakukan di wisata taman nasional bunaken tersebut, selain wisata bunaken Indonesia juga punya pulau raja ampat yang juga memiliki keindahan bawah laut yang menarik dan patut untuk dikunjungi, sebelum membahas tentang keindahan wisata bunaken admin akan mengulas terlebih  dahulu tentang sejarah singkat wisata bunaken yang berada di Sulawesi tersebut.

Tentang Tama Wisata Bunaken

wisata bunaken 55"Wisata bunaken" yaitu sebuah pulau yang memiliki luas 8,08km² yag berlokasi di teluk manado tepatnya di pulau Sulawesi, Indonesia. Taman laut bunaken ini merupakan bagian dari taman nasional bunaken. taman laut ini tergolong biodiversitas kelautan salah satu yang tertinggi di dunia. Secara keseluruhan taman bunakaen ini memiliki area seluas 75.265ha yang terdiri dari lima pulau yang berada di dalamnya, yakni pulau manado tua yang disebut manaraw, pulau bunaken, pulau mantehage, pulau siladen dan pulau naen, taman bunaken ini memiliki 20 titik penyelman namun di atara 20titik tersebut yang 12 titik berada di pulau bunaken yang berjajar dari bagian tenggara hingga bagian barat laut pulau tersebut.

Pesona Keindahan Taman Laut Bunaken

Wisata bunaken meman identik dengan taman lautnya yang memiliki keindahan yang luar biasa, jika sobat mata jatim ingin merasakan sensasi menyelam yang mengesankan maka tidak salah lagi dataglah kewisata bunaken dan rasakan pesona keindahan terumbu karang yag berwarna warni, ratusan biota laut dan berbagai jenis spesies ikan yang bermain diantara terumbukarang yang indah yang akan membuat menyelam anda serasa disurga, memang agak lebay yah..tapi kata-kata tersebut patut dilontarkan untuk wisata bunaken tersebut.
keindahan terumbu karang dan berbagai jenis ikan yang menawan
keindahan terumbu karang dan berbagai jenis ikan yang menawan
Diwsata ini sobat bisa melihat sekitar 3000 spesies ikan dan kurang lebih 390 terumbu karang yang menawan dan menggemaskan , jika sobat tidak bisa untuk melakukan aktifitas menyelam maka untuk menikmati keindahan bawah laut bunaken ini sobat bisa menggunakan kapal selam atau semi selam, anda bisa melihat keindahan surga bawah laut tersebut melalui dinding kaca kapal yang di sediakan di wisata tersebut, sungguh pemandangan yang eksotis tak heran jika wisata ini dijadika tempat konservasi terumbu karang dan bahkan pemerintah kota manado berencana akan menjadikan bunaken sebagai wisata edukasi.

Aktifitas di wisata bunaken

Ada beberapa aktifitas untuk menikmati keindahan bunaken, diantaranya yang paling populer diminati para wisatawan yaitu Diving dan Snorkeling
surga bawah laut wisata bunaken
surga bawah laut wisata bunaken

  • Diving , salah satu cara untuk menyaksikan keindahan pulau bunaken yaitu dengan Diving, ada banyak persewaan alat untuk diving di wisata ini, harga juga relative murah yaitu mulai dari Rp.150rb per orang
  • Snorkeling, anda juga bisa menikmati pesona keindahan yang menawan di wisata ini dengan Snorkeling, untuk pemandu senorkel  anda akan dikenai biaya sebesar Rp.350rb.  pemandu senorkeling akan mengajari anda tehnik-tehnik menyelam dengan baik, untuk sewa peralatan senorkeling berkisar antara Rp150rban..


Akses ke wisata taman nasional bunaken manado

Untuk berkunjung ke wisata bunaken sobat bisa melalui dua jalur yaitu, dari pasar bersehati dan marina, jika dari pasar bersehati ke bunaken tariff sewa kapal berkisar antara Rp.300, - 500,ribu, jika melalui marina maka tariff akan lebih mahal yaitu berkisar antara Rp.600-800rb, namun jika anda menggunakan kapal tradisonal maka anda dikenakan biaya lebih murah yaitu kisan 50-100r/orang dari pelabuhan manado ke pulau bunaken yang ditempuh dengan waktu kurang lebih 30menit.

Hotel Dan Penginapan Di wisata Bunaken

wisata taman bunaken terfaforit di indonesia
wisata taman bunaken terfaforit di indonesia
Jika sobat berlibur ke wisata bunaken dan berniat untuk bermalam maka jangan khawatir di kota manado ini terdapat banyak pilihan hotel mulai dari yang biasa sampai yang istimewa, seperti hotel melati yang bertarif mulai dari 100rb/malam hingga hotel berbintang yang bertarif jutaan.
Di area pulau bunaken juga terdapat cottage atau rumah tinggal yang banyak tersedia di sepanjang pantai disana , harga sewa juga bervariasi, semakin d ekat dengan laut , maka tariff semakin mahal, harga dihitung per-orang mulai dari Rp.200rb hingga Rp500rb harga tersebut sudah termasuk paket makan dan minum.

Baca juga artikel menarik lainnya ;


Tiket Masuk ke Wisata Bunaken

wisata pulau bunaken, keindahan yang mengagumkan
wisata pulau bunaken, keindahan yang mengagumkan
Untuk tiket masuk ke wisata taman nasional bunaken terbilang cukup murah yakni Rp.2.000, per orang untuk wisatawan local dan untuk wsatawan asing harga tiket masuk bunaken ialah Rp50rb/orang
Demikianlah ulasan tentang pesona Wisata Bunaken, Keindahan Bawah Laut Yang Mendunia, semoga artikel ini bisa mermanfaat sebagai referensi berwisata anda, dilain kesempatan matajatim.com akan membahas wisata lainnya yang patut untuk dikunjungi.

Sangat berterimakasih sekali jika pembaca yang terhormat berkenan membagikan artikel ini dengan cara klik tombol share dibawah ini.

Loading...

Berlangganan Gratis via E-mail

0 Response to "Wisata Bunaken, Keindahan Bawah Laut Yang Mendunia"

Posting Komentar