Top 10 tempat wisata di jawa timur yang memukau

Wisata jawa timur memiliki berbagai ragam keindahan alam yang memukau seperti keindahan pantainya, pegunungan , goa dan yang tidak kalah menariknya wisata kuliner, tidak heran jika wisata jawa timur ini menjadi destinasi tujuan para wisatawan domestic maupun luar negri. 
Top 10 Tempat Wisata Di Jawa Timur
Top 10 Tempat Wisata Di Jawa Timur

Inilah 10 tempat wisata di jawa timur yang patut untuk dikunjungi

Kesempatan kali ini matajatim.com akan megulas top 10 keindahan tempat wisata di jawa timur yang memiliki keindahan menawan dan populer dikalangan para wisatawan.

  1. Pantai papuma di jember, jawa timur,
    pesona pantai papuma-jawa timur
    pesona pantai papuma-jawa timur
    Jember-jawa timur memang memiliki beberapa pantai yang menawan dan patut untuk dikunjungi salah satunya yang paling populer adalah patai papuma , di wisata pantai ini anda bisa menyaksikan pesona panorama laut yang indah dan  bebatuan khas papuma yang berada di tengah laut. 
  2.  Pantai plengkung di banyuwangi ,
    pantai plengkung, ombak terbesar di indonesia
    pantai plengkung, ombak terbesar di indonesia
    Pantai ini berlokasi ujung timur pulau jawa yaitu kota banyuwangi, pantai ini berada dalam kawasan taman nasional alas purwo. wisata pantai plengkung ini dijuluki G-land yang huruf G nya diambil dari nama  teluk yang berlokasi persis disebelah barat pantai plengkung yaitu Grajagan. Wsata pantai ini dekenal dengan ombaknya yang tinggi dan besar dan pantai ini juga di nobatkan sebagai salah satu patai dengan ombak terbesar di dunia, jika anda menyukai olahraga selancar, maka datanglah ke pantai ini dan rasakan serunya menunggangi gulungan ombak yang dahsyat.
  3. Kawah ijen di banyuwangi ,
    pesona kawah ijen-jawa timur
    pesona kawah ijen
    Wisata kawah ijen ini dikenal dengan kawah terbesar di pulau jawa, di tempat ini anda bisa menyaksikan panorama yang tidak akan pernah anda jumpai di tempat wisata lainnya yaitu danau belerang yang berwarna tosca dan api biru yang bisa di lihat pada malam hari hingga menjelang pagi. Di wisata ini anda juga bisa melihat para penambang belerang tradisional yang di ambil dari dasar kawah yang berasap tebal. Kawah ijen ini merupakan wisata pegunungan yang populer di kalangan wisatawan domestic maupun luar negri.
  4. Gunung bromo di probolinggo,
    wisata gunung bromo-jawa timur
    wisata gunung bromo
    Bagi masyarakat Indonesia mungkin tidak asing lagi dengan wisata yang satu ini yaitu gunung bromo yang berlokasi di prokbolinggo, tidak hanya wisatawan local dari luar negripun banyak wisatawan yang berkunjung ke gunung bromo ini, wisata ini dikenal  dengan keindahan sunsetnya yang menakjubkan, dan wisata bromo ini memiliki lautan pasir yang luas dan udara yang segar khas pegunungan .Wisata gunung bromo ini adalah salah satu bagian dari taman nasional bromo tengger semeru, yang memiliki ketinggian 2.392 meter dpl. Dan gunung ini merupakan gunung aktif yag dikelilingi lautan pasir  yang menawan seluas 10km2, sungguh pemandangan alam yang mengesankan, rugi rasanya jika anda berwisata ke jawa timur tidak singgah di gunung bromo ini.
  5. Wisata air terjun madakalipura di probolinggo,
    air terjun madakalipura-jawa timur
    air terjun madakalipura-jawa timur
    Wisata air terjun madakalipura ini dikenal dengan keindahan air terjunnya yang mengalir di antara tebing yang menjulang tinggi yang seakan membentuk tirai di bidang tebingnya, tidak hanya itu wisata ini juga menyuguhkan keindahan aliran sungai yang mengalir diantara bebatuan dan pohon-pohon besar yang di sertai dengan hawa yang sejuk menghiasi wisata madakalipura ini.
  6. Pulau sempu di malang,
    surga tersembunyi pulau sempu di malang
    surga tersembunyi pulau sempu di malang
    Wisata yang satu ini berlokasi di desa tambak rejo, kecamatan sumber manjing wetan, di wisata ini anda bisa menikmati keindahan pantai yang beradada dalam pulau yang memiliki hamparan pasir putih dengan luas 4 ha. Berkunjung ke wisata pulau sempu ini akan memberikan pengalaman berpetualag yang berkesan dan mengagumkan.
  7. Goa gong di pacitan ,
    goa terindah se-asia, wisata jawa timur
    goa terindah se-asia, wisata jawa timur
    Go gong ini di nobatkan sebagai  goa ter-indah se-asia tenggara, wisata ini menyuguhkan keindahan stalaktit dan stalagmite yang mungkin tidak kan pernah di jumpai di tempat lainnya.goa gong ini berlokasi di dusun pule, desa bromo, kecamatan punung, pacitan.jika sobat matajatim ingin menyaksikan kemegahan dan keindahan stalaktit dan stalagmite yang menawan maka datanglah ke goa gong di pacitan ini.
  8. Wisata sungai maron “gren cayon” di pacitan,
    pesona keindahan sungai maron pacitan
    pesona keindahan sungai maron pacitan
    Sungai maron atau yang dijuluki gren cayon ini berlokasi di desa darsono, kecamatan pringkuku, pacitan. Wisata ini menyuguhkan panorama alam yang indah, unik nan  asri, keindahan aliran sungai yang di kelilingi oleh pepohonan yang lebat dan hijau membuat wisata ini tampil menawan, wisata ini sangat populer dan degemari para wisatawan, berkunjung ke gren cayon ini akan memberikan pengalama berwisata yang takkan terlupakan.
  9. Pantai pasir putih di situbondo,
    keindahan panorama pantai pasir putih situbondo
    keindahan panorama pantai pasir putih situbondo
    Jika anda ingin menyaksikan panorama bawah laut yang menawan maka datanglah ke pantai pasir putih situbondo ini, tepatnya di jalur pesisir utara pulau jawa tepatnya setelah PLTU paiton. Di wisata ini anda bisa berkeliling menikamati keindahan menggunakan perahu yang di sewakan di area wisata pantai. Tidak hanya itu di wisata ini anda bisa menyakaskan keindahan bawah lautnya seperti karang hingga biota bawah lautnya.
  10. Teluk hijau di banyuwangi,
    teluk hijau banyuwangi-jawa timur
    teluk hijau banyuwangi-jawa timur
    Teluk hijau di banyuwangi ini memiliki daya Tarik tersendiri, yaitu yaitu pasir putihnya yang lembut dan keindahan air terjun yang mencapai ketinggian 8meter yang dihiasi dengan karang sehingga membuat wisata ini tampak menawan. Teluk ini sangat berbeda dengan teluk-teluk lainnya yang bisanya berwarna biru, sesuai dengan namanya  teluk ini terlihat hijau dikarenakan perairan terdapat alga yang dapat memantulkan warna hijau ke permukaan perairannya.
Baca Juga Artikel Menarik Lainnya :

nah, itulah top 10 tempat wisata di jawa timur yang populer dan patut untuk dikunjungi, sampai jumpa dilain waktu.
Loading...

Berlangganan Gratis via E-mail

2 Responses to "Top 10 tempat wisata di jawa timur yang memukau"

  1. sungguh menarik pemandangannnya mas. oh ya saya menawarkan kerjasama adsense, saya admin abdusatri dot com, jika mas berminat kirim email ke danishfathurrahman at gmail dot com, thanks

    BalasHapus
  2. Terimakasih untuk tawarannya mbk danis, sya konfirm ke emailnya..

    BalasHapus